• Register
Home  //  Informasi  //  Berita  //  PERKUATAN DERMAGA BERLIAN TIMUR UTARA DIHARAPKAN TINGKATKAN PRODUKTIVITAS B/M TERMINAL BERLIAN
Written by Humas BJTIPORT   
Friday, 08 April 2016 11:19

Surabaya (4/6) PT Berlian Jasa Terminal Indonesia (BJTI PORT) selaku anak perusahaan PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero) yang mengelola Terminal Berlian Tanjung Perak pada bulan Januari s/d Maret 2016 melaksanakan perkuatan Dermaga Berlian Timur Utara (BTU) sepanjang 200 meter dan telah selesai dilaksanakan pada tanggal 24 Maret 2016. Pada tanggal 31 maret 2016 Dermaga BTU telah disandari MV. Anemone yang memuat Garam Impor Industri sebanyak + 20.000 Ton milik PT. Sinma Line. Dengan perkuatan Dermaga ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas Terminal Berlian.

Seperti diketahui pencapaian produktivitas kegiatan B/M pada triwulan I tahun 2016 adalah sebesar 264.450 TEUs, jika dibandingkan dengan tahun 2015 pada periode yang sama sebesar 241.196 TEUs, maka terdapat kenaikan sebesar 9,6 % (Sembilan koma enam prosen). Sedangkan Arus Kunjungan Kapal pada Triwulan I tahun 2016 turun sebesar 1 % yaitu sebanyak 736 call dibanding periode yang sama tahun 2015 sebanyak 740 call.

Penguatan Dermaga BTU  sepanjang 200 meter ini praktis membuat kegiatan B/M petikemas tidak dapat dilaksanakan selama + 3 bulan, namun hal ini  tidak membuat produktivitas Terminal Berlian menurun, terbukti produktivitas B/M yang di handle mengalami peningkatan. Bahkan dengan selesainya penguatan ini diharapkan produktivitas bisa mencapai 3500 TEUs/hari.

Seperti diketahui saat ini Terminal Berlian yang lebih fokus menghandle kegiatan B/M Petikemas Domestik didukung oleh alat B/M yang canggih yaitu HMC (Harbour Mobile Crane) sebanyak 16 unit dan untuk kegiatan di Lapangan penumpukan (CY) untuk kegiatan Lift On/Off maka tersedia 17 unit Rubber Tyred Gantry (RTG), dengan dibantu Reach Stacker dengan kapasitas 45 Ton sebanyak 6 unit. Disamping itu juga telah dibuka pada hari Senin tanggal 1 April 2016 Lapangan Penumpukan yang menangani Container Reefer pada lahan ex. UIC di Jalan Prapat Kurung Utara bersebelahan dengan Dermaga Terminal Mirah Tanjung Perak dengan kapasitas 96 Plughing yang menghandle petikemas domesti dan membutuhkan penanganan reefer khususnya pada komoditi Ikan dan buah-buahan.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:

Humas  PT Berlian Jasa Terminal Indonesia

Abd. Wahab Wijanarko
Jl. Perak Barat No 379 , Surabaya
Telp     : +62 31 3291596-97 
Mobile  : +62 811 3050 420
Email   :  This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it
Website: www.bjtiport.co.id

 

Our Location and Operating Hours

Our Address:
Pelindo Place Office Tower
Jl. Perak Timur No.478, Perak Utara, Kec. Pabean Cantikan
Kota Surabaya, Jawa Timur 60165, Indonesia
Hours of Operation:
Billing : Mon - Fri : 8am to 7pm and Sat - Sun : 8am to 3pm
Operation : 24 Hours

Statistics

Content View Hits : 1061373

Guests Online

We have 8 guests online
Scroll Up