BANTUAN KEAGAMAAN SAMBUT IDUL FITRI 1443 H
Print
Written by Humas BJTI PORT   
Tuesday, 26 April 2022 00:00

SURABAYA (26/04) - Sebagai bentuk rasa syukur dan berbagi berkah dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Hari ini (26/04), PT BJTI menyelenggarakan seremoni penyerahan 3 (Tiga) bantuan keagamaan yang diserahkan sekaligus diantaranya, bantuan THR secara simbolis pada 1400 TKBM (Tenaga Kerja Bongkar Muat) di wilayah kerja Terminal Berlian dan Terminal Mirah yang diserahkan oleh Bapak Noor Budiwan selaku Direktur Operasi dan Teknik PT BJTI pada Ketua TKBM Tanjung Perak Sektor Berlian dan Mirah.

Pada kesempatan ini pula, bantuan THR juga diberikan pada seluruh TAD (Tenaga Alih Daya) yang turut berkontribusi melancarkan kegiatan operasional di lingkungan kerja PT BJTI. Setidaknya 600 (Enam ratus) Pegawai TAD turut menerima bantuan ini. Penyerahan bantuan secara simbolis diserahkan pada masing-masing perwakilan Tad dari unit Security, Cleaning Service, Operator dan Tallyman.

Di momen penuh berkah ini pula, Direktur Keuangan, SDM dan Umum PT BJTI, Bapak Sarjono menyerahkan bantuan sosial secara simbolis pada 2 (Dua) Yayasan Panti Asuhan yaitu, Panti Asuhan Al Amin Dupak bangunsari Surabaya dan Yayasan Panti Asuhan Yayasan Nurani Mandiri Indonesia.

“Pemberian bantuan ini merupakan salah satu bentuk rasa syukur kami dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H dan sebagai bentuk apresiasi kami pada TKBM dan TAD yang turut berkontribusi bagi kemajuan PT BJTI. Kami berharap bantuan ini dapat memberikan nilai manfaat bagi penerimanya dan dapat meningkatkan motivasi dan semangat dalam bekerja”, ucap Sarjono dalam sambutannya.

Penyerahan bantuan keagamaan ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilakukan PT BJTI jelang Idul Fitri, tujuannya untuk berbagi rezeki dan kebahagiaan pada para TKBM, TAD dan Yayasan Panti Asuhan agar dapat merasakan momen Idul Fitri dengan suka cita.

Semoga bantuan sosial ini membawa berkah dan manfaat bagi semua!

__________

Budi Hermawan

Public Relations Spv

PT Berlian Jasa Terminal Indonesia (BJTIPORT)

Jl Perak Timur No. 478, Surabaya

No Telp : +62 31 -329 1596 – 97, HP 081131139379

Email :  This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it